Guna Mengembangkan Kemampuan Anggota GENCAR Adakan Sekolah Media
Palembang-
Generasi Cahaya Pintar (GENCAR) di bawah naungan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN
UID S2JB kembali melaksanakan kegiatan Sekolah Media Kelas Desain 2024 dengan
tema "Ride The Wind and Break The Limit". Kegiatan ini dilaksanakan
pada hari Minggu, 27 Oktober 2024 di PLN UP3, Kota Palembang yang diikuti oleh
anggota Gencar berjumlah 15 peserta.
Kegiatan ini
bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan kemampuan anggota Gencar dalam
mengembangkan ide-ide kreatif yang dituangkan dalam bentuk visual (desain) yang
menarik, sehingga mereka bisa menghasilkan karya-karya yang menarik dan
fungsional.
Adapun
rangkaian kegiatan ini diawali pembukaan, pembacaan ayat suci Al Qur'an,
sambutan- sambutan, penyerahan simbolis, dan do'a. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian
materi tentang desain menggunakan aplikasi canva.
Bapak Kgs M.
Fauzi selaku Ketua YBM PLN UID S2JB dalam sambutannya memberi motivasi kepada
semua anggota Gencar yang menjadi peserta sekolah media kelas desain grafis
agar tetap semangat untuk mengikuti pelatihan kelas desain khususnya pada
kegiatan kali ini maupun pada kegiatan selanjutnya.
“Kalian
harus siap dengan segala perubahan yang ada di setiap zaman, tidak ada yang
tidak mungkin kalau kita terus berusaha. ” Ujarnya.
Kemudian, ia
juga menyampaikan agar para peserta tetap aktif berkontribusi pada setiap
kegiatan dan selalu siap jika diberikan kepercayaan untuk menjadi panitia
disetiap acara kedepannya.
“Jangan pernah berpikir jika orang lain bisa,
kenapa harus saya. Tapi berpikirlah jika orang bisa maka saya juga pasti
bisa." Tutupnya.
Semoga
dengan terlaksananya kegiatan ini anggota Gencar yang tergabung dalam sekolah
media kelas desain ini bisa menuangkan ide nya ke dalam desain grafis dan dapat
berkontribusi dalam publikasi media
Gencar kedepannya.
_
@gencar_ybmpln
@ybmplnws2jb
@ybmpln
#gencarybmpln
#menjejakmanfaat
#pedulimenyinari
#mengabdiuntuknegeri
Tidak ada komentar